Inilah Jawabannya, 7 Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan yang Wajib Kamu Coba

Posted by kabar terkini on


olahraga untuk menurunkan berat badan via hellosehat.com

Olahraga untuk menurunkan berat badan diperlukan agar kita memiliki berat badan yang ideal. Perlu diingat bahwa bentuk badan ideal tidak selalu sama dengan berat badan ideal. Jika bentuk badan adalah pandangan yang subjektif, makan berat badan adalah hal yang objektif.

Selain mengatur pola makan, olahraga juga berperan penting dalam membantu menurunkan berat badan. Tak hanya itu, olahraga akan membantu badanmu agar jadi lebih kencang. Dilansir dari berbagai penelitian, waktu olahraga untuk menurunkan berat badan adalah di pagi hari. Terlebih jika dilakukan sebelum sarapan.

Makin berat beban olahraga yang dipikul badan, makin besar kalori yang dibuang. Untuk menurunkan berat badan, diperlukan pengeluaran kalori yang lebih kalori yang lebih besar daripada sekadar aktivitas fisik untuk menguatkan jantung dan paru-paru belaka.

Inilah 7 Olahraga Untuk Menurunkan Berat Badan yang Wajib Kamu Coba

1. Lari

ilustrasi lari via Vebma.com

Lari merupakan salah satu olahraga yang efektif untuk membakar lemak serta membantu menurunkan berat badan. Jika belum terbiasa, mulailah lari sesuai dengan kemampuanmu. Lalu, secara bertahap tingkatkan intensitasnya agar hasilnya lebih maksimal. Lakukanlah kira-kira 30 menit sebanyak tiga kali seminggu.

2. Aerobik

ilustrasi gambar via en.etemaaddaily.com

Jangan remehkan olahraga yang satu ini. Aerobik juga ampuh untuk membuat berat badanmu turun dengan cepat lho. Jika dilakukan dengan intensitas tinggi dan rutin, maka berat badan impian pasti bisa kamu capai. Ini karena semua bagian badan ikut bergerak dan lemak pun terbakar. Kamu juga bisa melakukannya dengan mudah. Kamu bisa membeli cd senam yang banyak dijual atau melihat tutorialnya di internet.

3. Yoga

ilustrasi gambar via huffingtonpost.com

Olahraga yang satu ini merupakan gabungan dari ketenangan, meditasi, serta pembakaran lemak dan kalori. Dengan ketiga kombinasi tersebut, maka penurunan berat badan pun jadi lebih efektif. Lakukan olahrga ini dengan bimbingan instruktur selama tiga kali seminggu. Tidak hanya berat badan jadi turun, badanmu akan terasa ringan dan tidur lebih nyenyak.

4. Berenang

ilustrasi gambar via radarpekalongan.co.id

Berenang yang menggerakkan semua organ badan ini juga ampuh untuk menurunkan berat badan. Lakukan dengan intensitas tinggi, selam 30-60 menit bolak-balik, maka kamu akan mendapatkan hasil maksimal. Postur badanmu pun akan jadi lebih baik dengan olahraga ini lho.

5. Lompat tali

ilustrasi gambar via koranmetro.com

Lompat tali atau yang biasa dikenal dengan nama skipping ternyata bukan hanya permainan anak sekolah saja. Jika dilakukan dengan rutin dan dikombinasikan dengan pola makan yang sehat, lompat tali bisa membuat lemak terbakar dan berat badan turun. Jika dilakukan selama satu jam per hari, kamu bisa membakar hingga 900 kalori. 

6. Bersepeda

ilustrasi gambar via lifestyle.okezone.com

Olahraga dengan intensitas yang satu ini tak hanya bisa membantu menurunkan berat badan, namun juga bisa membentuk otot perut. Lakukan selama 45-60 menit sehari. Jika kamu tidak memiliki sepeda, kamu juga bisa lho menggunakan sepeda statis yang ada di gym yang hasilnya sama bagusnya.

7. Kick boxing

ilustrasi gambar via halodoc.com

Olahraga yang satu ini merupakan pengembangan dari olahraga tinju dan muay thai. Olahrga ini pun berfokus pada gerakan memukul dan menendang yang dijamin akan membuat semua otot badan bergerak dan jadi lebih berbentuk. Nggak cuma itu, dengan rutin melakukan kick boxing, badanmu pun akan lebih fleksibel dan stamina pun ikut meningkat.


Pemilihan olahraga untuk menurunkan berat badan harus disesuaikan dengan kebutuhan badan. Dengan memilih olahraga yang sesuai tentu hasil yang didapat juga akan lebih optimal.

Previous
« Prev Post

No comments:

Post a Comment